Saturday

Reborn of The Lights: Chapter 1 - Who's Me? Pg. 1

Terdengar kabar bahwa sebuah perang telah selesai dan perdamaian telah dideklarasikan. Terdengar kabar bahwa semua prajurit yang ikut berperang diperbolehkan pulang setelah mendapatkan penghormatan dan penghargaan. Terdengar kabar bahwa pemimpin telah menemukan jalan yang lebih baik dari sekedar berperang dan masyarakat akan mendapatkan kemakmuran. Bahkan juga terdengar kabar bahwa yang selamat dalam perang akan diberi ganjaran yang besar untuk dibawa pulang sebagai oleh-oleh untuk keluarga.

   "...Tapi... Sampai terdengar kabar ini, Ibumu pun tidak mengetahui dimana perang itu dimulai dan dimana pula diakhiri? dan Ibumu juga tidak tau apakah Ayahmu yang ikut dalam perang tersebut akan membawa oleh-oleh untuk dia dan dirimu...?! "

   " Ya, aku pikir begitu..." jawabnya singkat, setelah menghela nafas beberapa saat. Tatapan matanya kosong.

   Aku tidak tau apa yang sebenarnya terjadi. Maksudku, kenapa manusia harus saling berperang, membunuh dan menindas. Bukankah kita sama--sama diciptakan dari jati diri paling kuasa dan agung di muka bumi dalam sebuah perbedaan? Tanpa perbedaan, dunia akan terasa sangat-sangat membosankan. Ya, aku rasa begitu. Apa enaknya tinggal dunia yang membosankan, seperti kau harus melihat sesuatu yang persis sama setiap hari. Tiada tantangan hidup, tiada keseruan dari bagaimana kita menyikapi perbedaan.

   Temanku ini adalah orang-orang yang paling pendiam yang pernah aku temui. Dia jarang sekali berbicara, bahkan saat dengan Ibunya. Begitu yang aku tau.

   Air wajahnya selalu saja terlihat datar dan tanpa ekspresi, namun sisi baiknya dia adalah teman yang paling baik dan paling mengerti soal kondisi dan situasi. Dia tau bagaimana harus bertindak jika menghadapi sesuatu, jenis apapun itu. Dari hanya sekedar masalah jual-beli atau bagaimana melerai perkelahian antara teman-teman yang keras kepala.

   Dia adalah anak dari seorang Jenderal angkatan bersenjata "ELITE", begitu cerita Ibunya padaku. Sedangkan Ibunya sendiri sepeninggal Ayahnya berperang itu menjadi pedagang disebuah pasar rakyat. Dari wajah sang Ibu, terlihat banyak menanggung beban memikirkan semua tentang mereka, Ayahnya, dia dan dirinya sendiri serta keberlanjutan kehidupan mereka dimasa yang akan datang. 

Dan anak laki-laki yang aku ceritakan ini bernama, Tom. Tom Mikael.

Reborn of The Lights - Dedi K


No comments:

Post a Comment

Thanks for visits. Please tell something for this post in comment form :)